Logo loader Letter loader

Walikota Serang Jenguk Remaja Penderita Kanker Tulang

Walikota Serang H.Syafrudin didampingi Kepala Dinas Kesehatan Kota Serang, Camat Taktakan dan sejumlah OPD terkait mengunjungi kediaman Rahmat Ardiansyah Penderita Kanker yang kakinya diamputasi di Desa Cilowong Cigengge Kelurahan Cibendung, Kecamatan Taktakan, Kota Serang (6/1) Rahmat Andrian berusia 18 tahun dan mengidap kanker tulang yang dialaminya sejak sembilan bulan yang lalu. Kanker yang dialaminya berawal saat Rahmat merasakan kaki sebelah kanan tepatnya dibagian lutut terasa sakit. Setelah dibawa ke Puskesmas kemudua ke RSDP Serang, Dokter mengatakan bahwa ada benjolan yang merupakan tumor ganas yang sudah stadium empat. Karena peralatan RSDP Serang tidak lengkap maka Rahmat Andrian dirujuk ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta. Semenjak bulan Juli awal berobat, kaki sebelah kanan harus diamputasi tanggal 8 Oktober 2019 karena tidak ada cara lain agar tidak menjalar ke seluruh tubuh yang akan membuat nyawanya tidak tertolong. Syafrudin mengatakan bahwa kunjungan tersebut sekaligus untuk menawarkan pemeriksaan secara berlanjut di Rumah Sakit Adhi Sucipto Jakarta. Kemudian terkait bantuan kaki palsu akan ditanggung oleh Pemerintah Kota Serang "Kemudian terkait kaki palsu nanti Pemkot yang akan bertanggung jawab dan nanti akan memesan sesuai dengan ukuran kaki dan yang paling penting Rahmat Andrian harus sehat dulu." Ujar Syafrudin Kemudian Kepala Dinas Kesehatan Kota Serang M.Ikbal mengatakan bahwa Dinkes akan memenuhi kebutuhan selama perjalanan pemeriksaan dan menyampaikan bahwa pihaknya sudah bekerjasama dengan yayasan untuk pembuatan kaki palsu sesuai dengan yang disampaikan Walikota Serang.(fr)

Kota Serang terdiri dari 6 kecamatan dan 67 kelurahan.