Logo loader Letter loader

62 Keluarga Terima Bantuan Rumah Swadaya

Sesuai janji kampanye yang tertuang dalam program kerja Walikota dan Wakil Walikota Serang Tahun 2018-2019, bahwa Pemerintah Kota Serang bersama dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat melalui satuan kerja Perumahan Swadaya Provinsi Banten menjalankan program Bantuan Rumah Swadaya (BR-SWA) berupa pembangunan baru/peningkatan kualitas rumah tidak layak huni menjadi rumah yang layak untuk dihuni/ditempati.

Pada tahun 2020, Pemerintah Kota Serang mendapat kesempatan untuk menerima Dana Alokasin Khusus (DAK) melalui dana cadangan tahun 2020 dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Parmukiman Rakyat berupa program bantuan rumah swadaya. Jumlah penerima bantuan ini tersebar di 4 Kecamatan yaitu, Kelurahan Penancangan Kecamatan Cipocok Jaya, Kelurahan Kasunyatan Kecamatan Kasemen, Kelurahan Sayar Kecamatan Taktakan, Kelurahan Cipare Kecamatan Serang. Dengan total penerima bantuan sejumlah 62 penerima bantuan.

Program ini terbagi menjadi dua jenis, yakni: Peningkatan Kualitas Rumah Swadaya (PKRS), dimana tujuan utamanya adalah memperbaiki hunian tak layak huni, Pembangunan Baru Rumah Swadaya (PBRS), tujuannya bedah rumah baru pengganti hunian rusak total atau membangun hunian di atas kavling tanah matang.

Masing-masing penerima mendapatkan bantuan per-unit rumah sebesar Rp.35.000.000 untuk pembangunan baru sebanyak 32 unit dan Rp. 17.500.000 untuk peningkatan kualitas sebanyak 30 unit. Selain dari Dana Alokasi Khusus tersebut, pada tahun 2020 Kementerian PUPR Dirjen Perumahan Swadaya juga mengalokasikan anggaran untuk pemberian bantuan stimulant perumahan swadaya sebanyak 550 unit kepada pemerintah Kota Serang yang tersebar di 6 Kecamatan.

Besaran bantuan dana yang akan didapat akan berbeda tergantung jenis program yang didapat serta di mana lokasi hunian tersebut berada. Ini dijelaskan dalam Keputusan Menteri PUPR Nomor 158/KPTS/M/2019 tentang Besaran Nilai dan Lokasi BSPS.
Dengan adanya program bantuan rumah swadaya, Walikota Serang H.Syafrudin berharap bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat dalam meningkatkan kualitas rumah sehingga jumlah rumah layak huni dapat berkurang secara bertahap

Bantuan diserahkan secara simbolis oleh Walikota Serang H.Syafrudin kepada dua orang penerima bantuan dari Kelurahan Kasunyatan dan Kelurahan Cipare berupa kunci rumah, didampingi dengan Kepala Dinas DPUPR Kota Serang di Hotel Horison Ultima Ratu, Selasa (08/12)

Kota Serang terdiri dari 6 kecamatan dan 67 kelurahan.