Logo loader Letter loader

Wujudkan Pengelolaan Lingkungan Hidup Dengan Baik, Syafrudin Ajak Pelaku Usaha Taat Regulasi

SERANG - Pemerintah Kota (Pemkot) Serang selalu berkomitmen untuk menciptakan, melestarikan dan mewujudkan pengelolaan lingkungan dengan baik.

Hal tersebut diutarakan Walikota Serang Syafrudin saat membuka kegiatan pembinaan dan pengawasan terhadap pelaku usaha dan kegiatan yang izin lingkungan dan izin Penilaian Pemantauan Lingkungan Hidup (PPLH).

"Kegiatan ini merupakan salah satu wujud komitmen kami dalam menjaga dan melestarikan lingkungan hidup Kota Serang, serta memberikan layanan terbaik kepada masyarakat," tuturnya, Rabu (06/09/2023).

Syafrudin juga menjelaskan, melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Serang kegiatan pembinaan dan pengawasan memiliki peran yang sangat penting.

Menurutnya kegiatan tersebut bukan hanya sebuah agenda rutin, namun sebagai wujud tanggung jawab bersama dalam menjaga kualitas lingkungan hidup yang dapat mendukung pembangunan berkelanjutan di Kota Serang.

Ia juga mengimbau kepada para pelaku usaha dan pihak yang terlibat untuk dapat patuh kepada perutaran dan regulasi lingkungan.

"Kita perlu bersama sama menjalankan usaha kita dengan penuh tanggung jawab, mencegah dampak negatif terhadap lingkungan, dan memprioritaskan keberlanjutan dalam setiap tindakan kita," imbaunya.

Diketahui sekitar 70 orang peserta yang tergabung dari pelaku insdustri, peternakan, Rumah Sakit, SPBU, Perhotelan, Pergudangan, Kampus dan pelaku Tempat Wisata di Kota Serang.

Kota Serang terdiri dari 6 kecamatan dan 67 kelurahan.