Logo loader Letter loader

Walikota Serang membuka Khitanan Massal dan Parade Music Independent 2023 Sixty One Present

SERANG, - Walikota Serang, H. Syafrudin hadir di kegiatan Sixty One Entertainment di lapangan Citra Cipare Tegal, 16 September 2023. Turut hadir para tokoh masyarakat, Lurah Cipare, Camat Serang, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Baznas Kota Serang.

Diawal kegiatan yaitu sambutan ketua panitia Andi, mengatakan kegiatan ini semoga dapat meringankan beban masyarakat khususnya dalam mengkhitan anaknya yang merupakan kewajiban umat islam bagi kaum adam. adanya kegiatan ini diharapkan masyarakat lebih berkembang. Beliau juga berterima kasih atas bantuan dari pemkot Serang khususnya Walikota Serang serta OPD terkait dalam kegiatan ini. "Alhamdulillah ada 70 anak yang ikut khitanan Massal ini". Ucapnya. 

Dalam kesempatan ini Walikota Serang. H. Syafrudin berterima kasih atas undangannya sehingga bisa bersilahturahmi dengan masyarakat Cipare, yang awalnya audiensi datang ke Pemkot. Serta mengapresiasi setinggi-tingginya untuk kegiatan ini yang di prakarsai oleh para pemuda Cipare. "Khitan seperti yang dikatan Ketua panitia adalah kewajiban kita sebagai umat islam dan menurut kesehatan juga agar bersih terhindar dari penyakit". Ujarnya. 

Walikota Serang berharap ini merupakan suatu langkah kekompakan dari masyarakat Cipare dan mengingatkan agar terus menjaga kekompakan dan kebersamaan di masyarakat. Semoga kegiatan ini berkelanjutan dan bernilai ibadah untuk kita semua. "Dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim acara khitanan ini di mulai". Ucap H. Syafrudin sebagai tanda dibukanya kegiatan ini. (Tepuk tangan para hadirin). 

(REY/RD) 

Kota Serang terdiri dari 6 kecamatan dan 67 kelurahan.