Logo loader Letter loader

Pj Walikota Serang & Baznas Kota Serang Bahas Program Payroll Zakat Bagi ASN

Serang, - Ruang Aula Walikota Serang, Jum'at 05 Januari 2024 diadakan audiensi antara Pemkot Serang dengan Baznas Kota Serang. Turut hadir Asep Septiawan Staf Ahli Walikota, Um Rochmatullah Kabag Kesra Setda Kota Serang, Nani Abdulgani Ketua Baznas Kota Serang beserta jajaran. 

Dalam kesempatannya Ketua Baznas Kota Serang Nani Abdulgani mengucapkan terimakasih atas support dan dukungan nya terhadap Baznas. Beliau meminta adanya kebijakan Kota Serang dalam mendongkrak peningkatan Zakat seperti penggunaan payroll zakat. Dalam paparannya beliau mengambil contoh dari Pemda Lebak sehingga mengalami kenaikan dengan signifikan yang didorong dengan politicalwil dari pimpinan daerahnya untuk menerapkan payroll zakat. 

Baznas Kota Serang memiliki program bedah rumah yang bekerjasama dengan RT RW dan Kelurahan dengan sistem gotong royong di lapangannya. Dan program ini sedang dilakukan di daerah Warung Jaud berdasarkan rekomendasi Pemkot Serang

Terakhir beliau meminta dukungan agar bisa memperoleh paket bantuan dari Pemerintah Pusat yang melalui Baznas Pusat karna Kota Serang tidak masuk daftar wilayah penerima bantuan, karna beliau berpendapat bahwa masyarakat Kota Serang sangat membutuhkan bantuan itu apalagi di masa-masa sulit ini. 

Pj Walikota Serang Yedi Rahmat dalam kesempatannya menyampaikan bahwa Baznas adalah rekan Pemerintah Daerah untuk mensejahterakan umat. Pemkot Serang akan mencoba mencari formula kebijakan untuk menggunakan Payroll dalam zakat dan mencari pihak Perbankan yang akan diajak kerjasama. 

Dengan adanya kenaikan target dari tahun lalu sekitar 3,5 M menjadi 4,5 M di tahun ini perlu dukungan Pemkot Serang agar tercapai. 

Terakhir beliau berpesan untuk ASN yang non muslim perlu diverifikasi, takut menjadi polemik di masyarakat. Menjelang bulan Ramadhan Pemkot Serang menghimbau bingkisan Idul Fitri agar utamakan ke Non ASN yang lapangan seperti tukang sapu, kebun dll. 

Dalam wawancaranya Pj Walikota Serang berkomitmen mendukung dan membantu setiap langkah Baznas Kota Serang untuk mencapai target, dengan catatan bersama-sama dalam mensejahterakan masyarakat Kota Serang khususnya yang tidak mampu. Menindaklanjuti pertemuan ini beliau akan mendiskusikan kembali kepada semua pihak yang bersangkutan untuk menyusun kebijakan yang akan diambil. 

Sedangkan Kepala Baznas Kota Serang Nani Abdulgani berterimakasih atas respon cepatnya untuk membantu Baznas dalam target zakat tahun ini. Beliau optimistis dengan kebijakan yang akan dilakukan Pemkot Serang bisa mencapai target bahkan bisa lebih," ucapnya.

(REY/RED) 

Kota Serang terdiri dari 6 kecamatan dan 67 kelurahan.