Pimpin Upacara Ziarah ke TMP, Pj Wali Kota jaga sinergitas para ASN.
SERANGKOTA.GO.ID, - Pemerintah Kota Serang melaksanakan upacara ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Stadion Maulana Yusuf. Kegiatan ini masih dalam rangka Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Ke-53 dan Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Ke-79 Tingkat Kota Serang, Selasa (19/11).
Upacara ziarah tersebut dipimpin langsung oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Serang Nanang Saefudin, diikuti oleh Pj Sekretaris Daerah Kota Serang, para Asisten Daerah Kota Serang, para Staf Ahli Walikota Serang, Seluruh Kepala OPD Se-Kota Serang, Pejabat Eselon III dan IV serta para Anggota PGRI Kota Serang.
Dalam wawancaranya setelah menabur bunga, Pj Walikota Serang Nanang Saefudin menyampaikan, ini untuk mengenang jasa para pahlawan dan suatu bentuk kecintaan atas perjuangan yang telah dikorbankan.
"Rangkaian ini bertujuan untuk mengenang, dan sesungguhnya bangsa yang besar itu adalah bangsa yang menghargai jasa-jasa para pahlawan. Ini adalah bagian dari kesungguhan kami seluruh jajaran Korpri dan PGRI dan Insan Kesehatan dalam menghormati jasa-jasa para pahlawan yang telah mendahului kita," ungkapnya.
Korpri dan PGRI memiliki peran dalam menciptakan generasi-generasi muda yang berkualitas, hal itu disampaikan Nanang Saefudin sebagai langkah meneruskan perjuangan para pahlawan.
"Maka peran tersebut sangat penting bagi kelangsungan umat khususnya anak-anak kita dalam menempuh pendidikan, sehingga kita mampu sejajar dengan bangsa-bangsa lain," tuturnya.
Terakhir Pj Wali Kota Serang agar sinergitas antar ASN terjaga.
"Tidal boleh ada sekat-sekat organisasi. Korpri merupakan bagian dari PGRI, dan PGRI juga bagian dari Korpri," tutupnya.
Dalam gambar terlihat Pj Wali Kota Serang Nanang Saefudin memimpin upacara ziarah, yang kemudian menabur bunga ke makam salah satu pahlawan, serta terlihat kekompakan para Kepala OPD sebagai bentuk sinergitas.
(REY/RBY)