Logo loader Letter loader

Pemerintah Kota Serang Mendapatkan Penghargaan Atas Inisiatif Pembangunan Berbasis Smart City

Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (Kemenkominfo RI) mengadakan kegiatan Seminar dan Pameran Gerakan Menuju Kota Cerdas (SMART CITY) 2022 yang dilaksanakan di Hotel Grand Sahid Jaya Jakarta (1/12/2022). 

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Direktur Layanan Aplikasi Informatika Pemerintahan (LAIP) Kominfo Bambang Dwi Anggono dan beberapa narasumber yakni Direktur Jendral Aplikasi Informatika (Aptika) Semuel Abrijani Pangerapan, Chief Digital Transformation Office (DTO) Kementerian Kesehatan RI Setiaji, Direktur Jendral Pengendalian Perubahan Iklim Laksmi Dhewanthi dan Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota seluruh Indonesia. 

Acara dilanjutkan dengan memaparkan laporan gerakan menuju Smart City 2022 yang disampaikan oleh Bambang Dwi Angona dan dilanjutkan dengan 3 sesi diskusi yang membahas mengenai pentingnya inovasi berbasis yang inklusif dan berkelanjutan, bagaimana menciptakan kota cerdas yang adaptif, kolaboratif, dan berkelanjutan, dan yang terakhir adalah pentingnya menjalankan rencana induk gerakan menuju Smart City. 

Setelah pemaparan laporan, acara dilanjutkan dengan memberikan penghargaan kepada 50 Kabupaten/Kota yang mengikuti program Gerakan Menuju Kota Cerdas (Smart City) dan 7 Kota/Kabupaten yang mengimplementasikan program percepatan (Quickwin) terbaik tahun 2022, salah satunya di wilayah Provinsi Banten diberikan kepada Pemerintah Kota Serang. 

 

 

Sumber: Fikri Bid. Diseminasi 

Kota Serang terdiri dari 6 kecamatan dan 67 kelurahan.