Pelantikan Pengurus DPC ORGANDA Kota Serang Masa Bakti 2022-2027

Ketua DPD ORGANDA (Organisasi Angkutan Darat) Provinsi Banten H Emus Mustagfirin melantik pengurus DPC ORGANDA Kota Serang masa bakti 2022-2027 bertempat di halaman kampus pascasarjana UNMA, Kelurahan Tegalsari, Kecamatan Walantaka, Senin (8/8).
Ketua DPC ORGANDA Kota Serang yang telah dilantik, Ipul Saifullah mengungkapkan dirinya bersama DPC ORGANDA Kota Serang akan berkolaborasi dan menjadi mitra yang baik sebagai wujud komitmen terhadap pelayanan sistem transportasi umum di Kota Serang.
"Kami ORGANDA Kota Serang siap berkolaborasi, bagaimana Kota Serang yang menjadi icon Provinsi Banten sistem transportasi nya sedikit agak lebih baik kedepan dan DPC ORGANDA Kota Serang berkomitmen juga untuk menjadi mitra yang baik" Ucapnya.
Kemudian Ipul Saifullah menyampaikan bahwa fokus DPC ORGANDA Kota Serang yaitu menertibkan tata kelola administrasi kendaraan umum dan penumpang orang.
"Program kerja yang paling dominan adalah tata kelola administrasi kendaraan umum dan penumpang orang akan kita tertibkan dalam waktu paling lama itu 1 tahun kedepan" Ucapnya.
"Yang paling penting itu adalah trayek dan KIR kendaraan karena disinyalir yang kita temukan di lapangan itu banyak surat-surat kendaraan yang sudah kadaluwarsa terus unit-unit kendaraan juga sudah tidak layak operasi" Sambungnya
Dalam kesempatan tersebut, hadir juga Kepala Bidang Angkutan Dishub Kota Serang Endad A Sudadi mewakili Kepala Dishub Kota Serang berharap dengan dilantiknya kepengurusan yang baru menjadi sebuah kekuatan koordinasi yang bagus di Kota Serang dan mampu menertibkan kesemrawutan yang ada.
"Dengan dilantiknya ORGANDA Kota Serang, mudah-mudahan dengan kita bersama-sama dengan ORGANDA dan Kepolisian, kita bisa menertibkan kesemrawutan khususnya trayek yang ada di Kota Serang, harapan saya ini sebuah kekuatan koordinasi yang bagus di Kota Serang" Ujarnya.