Pagi ini Walikota Serang Jadi Pembina Apel Di Kecamatan Curug
SERANG,- Walikota Serang H. Syafrudin memberikan amanat sebagai pembina apel pagi di SMPN 11 Serang. 13 September 2023. Peserta apel pagi hari ini dari unsur MUSPIKA Curug, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Sarnata, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Farach Richi, Kepala Dinas Pendidikan Tb. Suherman, Kapolsek Curug Serta Koramil Curug.
Walikota Serang mengapresiasi kedisiplinan para pegawai PNS dan non PNS dilingkungan Curug yanh sangat luar biasa karna sudah rapi dalam berbaris untuk mengikuti apel pagi, sebagai cerminan sikap disiplin. Beliau berpesan kepada semua peserta apel agar menjungjung tinggi kedisiplinan dalam bekerja karna disiplin kunci keberhasilan, kalau tidak disiplin susah mencapai kesuksesan dan keberhasilan.
Dalam kesempatannya Walikota Serang meminta kepada sekolah atau K3S (Kelompok Kerja Kepala Sekolah) lebih berperan dalam menyelesaikan masalah-masalah sekolah yang ada jangan dikit-dikit Dinas contohnya dalam proses P3K guru agar segera diselesaikan karna lebih dari 900 calon P3K dari Kec. Curug. Dan mengajarkan anak-anak tentang kedisiplinan yang tinggi agar mencapai masa depan yang cerah, karna anak-anak merupakan penerus bangsa dan negara.
Diakhir amanatnya Walikota Serang, "Berterima kasih kepada tuan rumah yang telah menyiapkan kegiatan apel pagi ini dan semoga ada hikmahnya dalam kegiatan ini, serta menjadi lumbung ibadah kita." ucapnya.
(REY/RD).