Logo loader Letter loader

Kemiskinan Ekstrem, Stunting, Pengangguran jadi sorotan Pj Walikota Serang untuk para Camat di Rapat Evaluasi Pimpinan

SERANGKOTA.GO.ID,- Hotel Wisata Baru (Wisbar), Kamis 2 Mei 2024. Pemerintah Kota Serang melalui Administrasi Pembangunan Sekretariat Daerah (Setda) Kota Serang menggelar rapat evaluasi pelaksanaan program/kegiatan pemerintah Kota Serang tahun anggaran 2023 dan periode s.d Maret tahun anggaran 2024. Turut hadir Sekda Kota Serang Nanang Saefudin, para Asisten Daerah, para Staf Ahli Walikota, para Kepala OPD, para Camat, serta Sekretaris Dewan DPRD Kota Serang Ahmad Nuri. 

Dalam Sambutannya Pj Walikota Serang Yedi Rahmat mengatakan maksud dari kegiatan ini.

"Dalam kegiatan ini kita bisa merumuskan dan merancang suatu program atau kegiatan bersama-sama guna percepatan pembangunan dan perwujudan sebagai acuan pada saat proses penyusunan pelaksanaan program pembangunan kedepan", ucapnya.

Lebih lanjut ia berharap ada manfaat dari kegiatan ini untuk pemerintah Kota Serang.

"Saya berharap dalam kegiatan ini semuanya bisa menyelesaikan dengan sebaik-baiknya sesuai dengan jadwal dan target masing-masing OPD. Maka saya menghimbau kepada seluruh perangkat daerah untuk dapat melaksanakan semua program kegiatan yang sudah direncanakan dengan baik yaitu baik secara administrasi maupun wujud fisiknya agar tidak ada permasalahan dikemudian harinya", imbuhnya. 

Ia pun menyarankan agar dalam rapat pimpinan ini realisasi belanja untuk 2023 bisa dipaparkan sehingga dapat dilihat sejauh mana tiap OPD merealisasikan anggaran nya.

Di akhir ia pun memberikan catatan khusus untuk para Camat.

"Saya meminta bapak/ibu Camat dapat memperhatikan, menyampaikan dan mendata secara akurat. Yang pertama kemiskinan khususnya kemiskinan ekstrem, yang kedua stunting, dan ketiga pengangguran di daerah masing-masing. Saya berharap itu semua bisa di inventarisasi", tutupnya. 

Lebih lanjut Penjabat (Pj) Walikota Serang Yedi Rahmat mengapresiasi kepada semua Kepala OPD yang sudah cukup baik dalam pelaksanaan dan program kegiatan sampai periode Maret tahun 2024.

(REY/RED) 

Kota Serang terdiri dari 6 kecamatan dan 67 kelurahan.