Logo loader Letter loader

Beberapa Pembangunan Gedung Hari ini kembali ditinjau Walikota

SERANG, - Masjid Agung Ats-Tsauroh 5 Oktober 2023, menjadi titik kumpul Walikota Serang H. Syafrudin, Kepala Dinas PUPR Iwan beserta jajaran, Kepala Dinas KOMINFO Arif Rahman Hakim beserta Kepala Bidang Diseminasi untuk melakukan peninjauan pembangunan di Kota Serang. Dari hasil keliling peninjauan pembangunan ada beberapa tempat yang belum sempat didatangi karena waktu yang sangat singkat.

Dalam wawancara dengan Walikota Serang H. Syafrudin menjelaskan bahwa tempat pertama yang kita kunjungi Landscape Masjid Agung Ats-Tsauroh yang sudah masuk pembangunan tahap ke-2 yang seharusnya dianggarkan 40 milyar tapi di acc sekitar 30 milyar sehingga akan ada tahap ke-3 untuk sisanya. Adapun anggaran pembangunan tahap pertamanya sekitar 20 milyar. "Alhamdulilah pembangunannya sudah 68% dengan kualitas bagus".Ucapnya

Kedua gedung kantor Inspektorat dengan anggaran sekitar 1,8 milyar dan pembangunan sudah 40% yang InsyaAllah akhir November selesai. Ketiga gedung UGD PMI Kota Serang yang pembangunannya sudah 44% dengan anggaran sekitar 3,1 milyar. Target pembangunan semua di awal Desember sudah bisa diresmikan.

Untuk pembangunan UGD PMI akan dilanjutkan pada tahun 2025 karna Pemkot ingin melihat manfaat dari gedung tersebut yang dimana warga kota Serang untuk kebutuhan darah selalu ke PMI kabupaten Serang. Alhamdulillah pembangunan semuanya tidak ada kendala baik cuaca atau yang lain. 

Kepala DPUPR Kota Serang Iwan berharap untuk Masjid Agung Ats-Tsauroh semoga bisa menjadi ikon Kota Serang dengan sarana prasarana yang menunjangnya seperti Masjid Agung yang lain di kota-kota besar. PMI Kota Serang berada dipinggiran kota Kepala DPUPR menjelaskan adanya kendala dalam perpindahan aset ditengah kota yang masih belum semua dimiliki Pemkot, Beliau pun mengatakan UGD PMI merupakan kebutuhan mendesak warga Kota Serang sehingga perlu segera didirikan tanpa harus menunggu. 

(REY/RED) 

Kota Serang terdiri dari 6 kecamatan dan 67 kelurahan.