15 Cabang Olahraga dipertandingkan dalam Pekan Olahraga Pelajar Kota Serang (POPKOT)
“Pelaksanaan Pekan Olahraga Pelajar Kota (POPKOT) ini selain sebagai ajang lomba dan pertandingan olahraga, juga event seleksi menuju POPDA Propinsi Banten nanti” Ungkap Walikota dalam acara Pembukaan Pekan Olahraga Perlajar Kota di Gelanggang Remaja Stadion Maulana Yusuf, Ciceri Kota Serang pada Senin, 22 Mei 2017. Kedepannya Pemerintah Kota Serang bersama Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga akan memiliki Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar Daerah (PPLD) tingkat Kota Serang dalam rangka memberikan dukungan dan partisipasi untuk bisa mengeksplor skill dan pengetahuan di bidang olahraga” katanya.
POPKOT ini mempertandingkan 15 cabang olahraga diantaranya Atletik, Bulu Tangkis, Renang, Tenis Meja, Tenis Lapang, Karate, Tae Kwon do, Pencak Silat, Panahan, Sepak Takraw, Sepak Bola, Bola Basket, Bola Voli, Gulat, dan Tinju. Waktu dan tempat pelaksanaan tanggal 22 Mei 2017-24 Mei 2017 bertempat di Gedung Gelanggang Remaja Komplek Stadion Maulana Yusuf Ciceri Kota Serang, Stadion Maulana Yusuf, Ciceri Kota Serang, Stadion Mini, Ciceri, Gelanggang Maulana Yusuf, Alun-Alun Kota Serang, Gelanggang Olahraga Cipocok Kota Serang, Kolam Renang Tirta Wiguna “Kopassus” Serang, SMAN 2 kota Serang, dan SMPN 4 Kota Serang.
Kepala Bidang Keolahragaan Dinas Pariwisata, Kepemudaan, dan Olaraga H.Ikbal,S.Pd,M.Kes selaku penyelenggara POPKOT III Tahun 2017 bekerjasama dengan Badan Pembinaan Olahraga Pelajar Seluruh Indonesia (BPOPSI) Kota Serang berharap Pemerintah Kota Serang mendukung Kegiatan ini. “Kegiatan ini untuk mengembangkan potensi atlit pelajar dan mengukur pencapaian prestasi agar dapat mengikuti ajang yang lebih tinggi lagi seperti POPDA dan POPNAS” ujarnya.