Logo loader Letter loader

Pemkot Serang Targetkan di Tahun 2022 Infrastruktur Perkampungan dan Perumahan Selesai

Walikota Serang H. Syafrudin Acara Rapat Paripurna yang membahas tentang Pembukaan Masa Persidangan II Tahun Sidang 2021-2022 dan Penyampaian Laporan Hasil Reses DPRD Kota Seran yang bertempat di Ruang Rapat Paripurna Gedung DPRD Kota Serang, Jumat (10/12).

Acara tersebut pimpin oleh Ketua DPRD Kota Serang Budi Rustandi yang didampingi oleh Wakil Ketua DPRD Kota Serang Roni Alfanto dan Hasan Basri, dan juga dihadiri oleh  Sekda Kota Serang,  Nanang Saefudin, Asda III Kota Serang, Imam Rana Hardiana, dan OPD Terkait

Walikota Serang menerima aspirasi dari para anggota DPRD Kota Serang tentang infrastruktur perkampungan dan perumahan,”ini yang menjadi aspirasi masyarakat yang disampainkan, tetapi infrastruktur tersebut sudah kami persiapkan ditahun 2022 ini, dan insyaallah di perkampungan dan perumahan akan kami selesaikan, seperti jalan dan drainase titik-titik banjir”, Ucapnya.

“kemudian ada aspirasi dari beberapa masyarakat yang tinggal di perumah Taman Banten Lestari, Bumi Agung Permai, dan Bumi Indah Permai untuk segera menyelesaikan jalan frontage, tetapi masyarakat ingin menyelasaikan secari mandiri”,tambahnya.

Walikota Serang H. Syafrudin menyampaikan bahwa terkait aspirasi masyarakat yang ingin menyelesaikan secara mandiri itu sangat bagus,”Kalo kami inginya ya seperti itu karena selama ini izinnya masih tersenda-senda, selama kita tempuh sudah dua tahun ini ternyata belum bisa, jadi mungkin masyarakat akan bertindak ya gapapa artinya bagus”Jelasnya.

Sambungnya, “bahkan dari kementrian perkeretaapian sudah turun ke lapangan dan waktu itu sudah menjanjikan akan di izinkan sampai sekarang belum.  Targetnya di tahun 2022 ini,  sudah harus mulai. Padahal kita sudah membuat perjanjian 2 tahun setelah diizinkan kami akan membuat fly over”. Tutup Syafrudin

Kota Serang terdiri dari 6 kecamatan dan 67 kelurahan.