Logo loader Letter loader

Kota Sangat Inovatif Menjadi Target Pemkot Tahun 2023

Walikota Serang H. Syafrudin menghadiri sekaligus membuka acara sosialisasi lomba kreativitas dan inovasi tingkat Kota Serang tahun 2022 bertempat di Le Semar Hotel, Rabu (19/10). Dihadiri juga oleh kepala OPD Kota Serang serta Camat se-Kota Serang. Kegiatan ini dimaksudkan untuk meningkatkan kreativitas dan fasilitasi hasil-hasil inovasi setiap perangkat daerah guna mendukung pembangunan di Kota Serang. 

Melalui sosialisasi lomba kreativitas dan inovasi tingkat Kota Serang tahun 2022 diharapkan banyaknya bermunculan agen-agen perubahan dan bisa menginspirasi banyak orang untuk melakukan perubahan yang lebih baik lagi serta dapat memunculkan ide dan gagasan pemikiran terhadap arah pembangunan Kota Serang kedepan. 

Dalam kesempatan tersebut, H. Syafrudin mengapresiasi adanya kegiatan lomba ini dalam rangka peningkatan kinerja tata kelola pemerintah. Pemerintah dituntut untuk selalu memiliki inovasi tinggi untuk mengembangkan pemerintahan menjadi lebih baik dari sebelumnya.

"Kita dituntut untuk terus memberikan terobosan-terobosan sesuatu hal kaitannya juga dengan pelayanan, tentunya inovasi ini bertujuan untuk mensejahterakan masyarakat" Ucapnya. 

Lebih lanjut, H. Syafrudin menyampaikan bahwa Kota Serang tahun 2021 sudah masuk pada kategori inovatif, dan berharap dengan adanya kegiatan ini mampu menjadikan Kota Serang kedalam kategori sangat inovatif pada tahun 2023. Dinamika masyarakat yang cukup tinggi dan pengaruh dunia yang luas semakin dinamis maka perlu inovasi-inovasi dalam menghadapi tantangan tersebut. 

"Kemudian di tahun 2020 kita secara penilaian dari pusat, Pemerintah Kota Serang masih dikategorikan kurang inovatif dan alhamdulillah di tahun 2021 sudah tergolong inovatif, akan tetapi memang perlu peningkatan, kita sudah membuat aturan di Perda No 42 tahun 2022 tentang inovasi, ini sebuah tuntutan" Ucapnya. 

Selanjutnya H. Syafrudin berharap dengan adanya kegiatan ini mampu memunculkan berbagai macam terobosan-terobosan inovasi di setiap perangkat daerah sehingga juga dalam rangka memenuhi taraf hidup atau kesejahteraan masyarakat terwujud. 

"Kota Serang kapan akan maju kalau tidak ada inovasi, oleh karena itu dengan lomba inovasi ini yah tentunya untuk memicu kita semua terutama para kepala OPD untuk bisa berbuat sesuatu yang baru dan bermanfaat" Ucapnya

"Jadi kalau kita sudah menerapkan inovasi ini, saya yakin masyarakat Kota Serang tidak ada yang sengsara dan miskin" Sambungnya. 

Kepala Bappeda Kota Serang M Ridwan menyampaikan bahwa sampai saat ini Bappeda telah mendata 78 inovasi dari seluruh OPD yang juga telah dilakukan penilaian mandiri, diharapkan hasil penilaian yang dilakukan secara mandiri sama dengan hasil penilaian yang akan dilakukan oleh Kemendagri nantinya. 

"Kalau kita melihat perkembangan sampai saat ini, hampir 78 inovasi dari seluruh OPD sudah terinventarisir, dari 78 inovasi ini kami melakukan penilaian mandiri dahulu, kalau dari penilaian mandiri kelihatan kita sudah di angka 62,4 dan itu sudah masuk kategori kota sangat inovatif dan mudah-mudahan hasil penilaian dari Kemendagri sesuai dengan apa yang kita nilai" Ucapnya. 

 

Kota Serang terdiri dari 6 kecamatan dan 67 kelurahan.