Logo loader Letter loader

Apresiasi FSPP Kota Serang, Pemkot Serang Siap Bantu FSPP Kota Serang

Walikota Serang H. Syafrudin menghadiri acara Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2021 dengan tema “Penguatan Silahturahmi Antar Pensantren Menuju Pesantren Mandiri di Kota Serang Madani” yang diselenggarakanoleh Forum Silahturahmi Pondok Pesantren (FSPP) Kota Serang bertempat di Pondok Pesantren Nurul Elbantany Kota Serang, Selasa (16/11).

Acara tersebut dihadiri oleh Ketua FSPP Provinsi Banten Anang Azhari dan mengundang para Kyai dan para Santriawan dan Santriawati se Kota Serang.

Walikota Serang H. Syafrudin menyampaikan apresiasi kepada Forum Silahturahmi Pondok Pesantren (FSPP) yang telah menyelenggarakan acara Peringatan Hari Santri Nasional.

Walikota Serang H. Syafrudin menyampaikan bahwa di Pesantren sendiri memiliki pembelajaran yang berbeda tentunya pembelajarannya lebih lengkap,”Pelajaran di Ponpes ini beda dengan umum, jadi lebih lengkap umumnya ada dan pelajarannya agamanya ada”, Ucapnya.

“Mudah-mudahan ditahun depan kegiatan hari santri yang dilaksanakan oleh FSPP ini lebih besar, karena sekarang di Kota Serang masih berada di Level 3 dan mudah-mudahan di Kota Serang sudah tidak ada Covid-19”,Tambahnya.

Terkait dengan Sekretariat FSPP, Ia menjelaskan bahwa FSPP Kota Serang seharusnya mempunyai Sekretariat, karena FSPP di Kota dan Kabupaten di Provinsi Banten lainnya sudah memiliki Sekretariat sendiri, “Selayaknya FSPP itu harusnya sudah punya sekretariat dan urusan tanah Pemkot Serang ada, tapi FSPP di semua Kabupaten/Kota itu memang sudah ada hanya di Kota Serang belum, jadi nanti insyaallah dipikirkan, mudah-mudahan ditahun depan FSPP bisa membuat Sekretariat dengan dana hibah dari Pemkot Serang”, Jelasnya.

Kota Serang terdiri dari 6 kecamatan dan 67 kelurahan.