Logo loader Letter loader

Aduan RABEG September 2021

Berikut disampaikan aduan, aspirasi atau keluhan yang masuk melalui aplikasi Reaksi Atas Berita Warga (RABEG) pada bulan September  2021 yang dikelola Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Serang yang sudah berjalan selama 4 tahun. Aplikasi ini diharapkan menjadi wadah untuk masyarakat untuk memberikan aduan, aspirasi atau keluhan terhadap Pemerintah Kota Serang.Aduan akan langsung masuk ke admin pusat Diskominfo Kota Serang yang kemudian segera didisposisi kepada OPD/instansi terkait dan segera ditindaklanjut.

  1. Aduan terkait parkir liar di sekitar SDN 2 Kota Serang sampai Dinas Kesehatan Kab.Serang, aduan mohon perbaikan lampu jalan yang mati berlokasi di jalan irigasi Bedeng (Sukadana-Margaluyu-Kilasah, aduan mohon perbaikan jalan yang rusak dan lampu jalan mati di sawah Luhur-Badamussalam-Kilasah-Margaluyu-Sukadana-Kasemen. aduan terkait mohon perbaikan PJU di Link. Kelunjukan Serang. Aduan diatas langsung disposisi ke Dinas Pehubungan Kota Serang.
  2. Aduan permintaan update-an aplikasi RABEG dengan fitur yang lebih lengkap didisposisi ke Diskominfo Kota Serang.
  3. Aduan permintaan informasi terkait informasi untuk mendapatkan Program Jaminan Persalinan (Jampersal) dari warga Kp.Dermayon dan aduan ditindaklanjut ke Dinas Kesehatan.
  4. Aduan permohonan tindaklanjut mendirikan bangunan permanen di atas saluran air dari warga Kelurahan Lopang, didisposisi ke DPMPTSP
  5. Aduan permohonan penertiban PKL di daerah Taman Sari, dan di Rau Trade Centre didisposisi kepada Satpol PP

 

Kota Serang terdiri dari 6 kecamatan dan 67 kelurahan.