Logo loader Letter loader

31 Lembaga Pendidikan Islam di Kota Serang yang Terdampak Banjir Mendapatkan Bantuan

Walikota Serang H. Syafrudin bersama Kepala Kementerian Agama Kota Serang Abdul Rojak beserta jajarannya  melaksanakan Penyerahan Bantuan Dana Korban Banjir bagi 31 Lembaga Pendidikan Islam bertempat di Aula Madrasah Diniyah Madarijul Ulum Kenari  RT/RW 14/15 Kelurahan Kasunyatan, (08/03).

Bantuan yang diberikan berupa uang tunai sebanyak lima puluh juta rupiah yang berasal dari Infaq dan sodaqoh serta Dana Sosial Kemenag Kota Serang,


Walikota Serang H. Syafrudin menyampaikan bahwa banjir yang terjadi di Kota Serang bukan hanya menggenangi Pemukiman saja, namun lembaga pendidikan juga turut menjadi korban genangan banjir, berbagai bantuan juga bukan hanya untuk masyarakat saja, Pemerintah Kota Serang juga akan memberikan bantuan untuk lembaga pendidikan yang terdampak banjir.

"Bantuan ini memang tidak seberapa, namun bantuan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Pemerintah Kota Serang dan Kementrian Agama Kota Serang, mudah-mudahan bantuan ini dapat membantu meringankan beban yang terdampak bencana" ungkapnya.

Ia menambahkan juga bahwa bantuan kali ini belum mencapai tahap rehabilitasi lembaga pendidikan, namun beliau meyakini bahwa akan ada pengajuan untuk rehabilitasi bangunan yang hancur.

"Untuk saat ini bantuan rehab belum ada, mudah-mudahan setelah diajukan APBN nanti ada perhatian dari Pemerintah Pusat", Tambahnya.

Sementara itu, Walikota Serang H. Syafrudin menyampaikan untuk masalah pembangunan hanya tinggal mengajukan saja, agar dapat dilihat mana yang menjadi wewenang daerah atau menjadi wewenang pusat.

Terkait bantuan yang akan diberikan kepada lembaga pendidikan islam terkait berupa uang tunai yang akan dibagikan secara variatif, seperti yang disampaikan oleh Kepala Kemenag Kota Serang

"Bantuan ini akan diberikan langsung kepada 31 lembaga pendidikan, nominalnya variatif ada yang satu juta, dua juta, tergantung kondisi lembaga tersebut" ucap Kepala Kemenag Kota Serang.

Kota Serang terdiri dari 6 kecamatan dan 67 kelurahan.