Logo loader Letter loader

Pj Wali Kota Serang Nanang Saefudin Berikan Bantuan Korban Angin Puting Beliung.

SERANGKOTA.GO.ID, - Beberapa waktu lalu cuaca tidak menentu dan bahkan menimbulkan kerusakan rumah warga. Pj Wali Kota Serang Nanang Saefudin ditemani Asda III Kusna Ramdhani sekaligus Plt Dinsos, Camat Curug dan para Lurah memberikan bantuan kepada korban angin puting beliung di Link Cipete, Kelurahan Sukalaksana Kecamatan Curug, Kamis (31/10). 

Pj Wali Kota Serang menuturkan bahwa ini merupakan kewajiban Pemda. 

"Alhamdulliah, kita telah berikan bantuan kepada korban, kita sangat respect dan peduli. Tentu juga sama sama ikut prihatin dengan kejadian yang menimpa warga Kota Serang," ucapnya. 

Menurut informasi ini yang terjadi di dua Kecamatan. Kecamatan Curug ada 27 rumah, Kecamatan Walantaka ada 30 rumah, hal itu Nanang Saefudin sampaikan kepada awak media.  

"Ini kerusakannya ada yang besar ada juga yang kecil, dan sudah ada beberapa yang sudah diperbaiki. Tapi intinya walaupun kecil (bantuan) dari Dinsos, Pemerintah Daerah, teman-teman Tagana juga ikut turun kebawah," ujarnya. 

"Kepada warga yang kena musibah tetap semangat tetap berdoa mudah-mudahan nanti kita ada jalan keluar yang kita bisa selesaikan," sambung Pj Wali Kota Serang. 

Dalam kunjungannya Pj Wali Kota Serang Nanang Saefudin membawakan selimut, tempat tidur/matras, beras, mie, ada terpal dan lain-lain,

"Ini sentuhan awal dari pemerintah daerah dan ini juga berkat tanggapnya Pak Lurah dan Dinsos Kota Serang," ungkapnya. 

Terakhir ia menghimbau kepada warga Kota Serang agar berhati-hati dengan cuaca yang tidak menentu. 

"Musibah ini memang tidak bisa direncanakan namanya angin puting beliung begitu. Mudah-mudahan ke depan kita tetap waspada dengan berbagai fenomena alam," tutup Pj Wali Kota Serang Nanang Saefudin. 

Sedangkan ditempat yang sama H. Saifulloh Lurah Sukalaksana menceritakan kapan fenomena alam dan akibatnya. 

"Kemarin tanggal 30 hari Rabu sekitar jam 02.30 sore kejadiannya. Para korban kemarin saya cek data-datanya termasuk saya minta fotocopy KK," ucapnya. 

"Sementara ini 29 rumah untuk di Kelurahan Sukalaksana dan juga ada tambahan lagi di Link. Cikasir, satu rumah dan juga ternak ayam kena di Link. Kaningan Madrasah," imbuhnya. 

Lebih lanjut ia mengatakan tidak ada korban jiwa. 

"Rata-rata kerusakan ringan, paling berat itu (menunjuk rumah dengan kerusakan paling parah) untungnya pohon tidak tumbang. Kalau tumbang bisa hancur. Alhamdulillah tidak ada korban jiwa," tutupnya. 

Dalam gambar terlihat salah satu rumah korban angin puting beliung dan penyerahan bantuan kepada korban. 

(red/REY) 

Kota Serang terdiri dari 6 kecamatan dan 67 kelurahan.