Logo loader Letter loader

Peringati Hari Kesaktian Pancasila, Pj Walikota Serang: "Bersama Pancasila Kita Wujudkan Indonesia Emas".

SERANGKOTA.GO.ID, - Penjabat (Pj) Walikota Serang Nanang Saefudin Pimpin Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun 2024, dirangkai dengan penyerahan Anugerah Layanan Investasi (ALI) kepada Plh Sekda Imam Rana secara simbolis di Lapangan Upacara Puspemkot Serang, Selasa (1/10). 

Nanang Saefudin mengingatkan pentingnya menjaga Nilai-nilai Pancasila sebagai dasar bernegara. 

"Hari Kesaktian Pancasila yang kita peringati ini merupakan momen yang sangat penting bagi kita, untuk merenungkan kembali semangat dan nilai-nilai luhur Pancasila sebagai dasar Negara," ucapnya. 

"Mari Bersama Pancasila Kita Wujudkan Indonesia Emas," sambung Nanang Saefudin dengan tema Hari Kesaktian Pancasila tahun ini. 

Disela-sela Upacara tersebut, Pj Walikota Serang Nanang Saefudin menyerahkan penghargaan dari Kementerian Investasi / Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) kepada Plh Sekda Imam Rana H. 

"Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi dari Menteri Investasi / Kepala BKPM atas kerja keras kita bersama," ujarnya. 

Nanang Saefudin juga berharap, dengan diraihnya penghargaan ini dapat meningkatkan kualitas pelayanan di Kota Serang. 

"Semoga capaian ini memotivasi kita untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan dan kemajuan Pembangunan di Kota Serang," Harapnya.

(red/RBY) 

Kota Serang terdiri dari 6 kecamatan dan 67 kelurahan.